
Dilansir Bikewale, BMW Motorrad sedikit memberikan bocoran mengenai model baru yang akan diperkenalkan di EICMA. Sayang, tidak ada gambar-gambar dari motor baru BMW yang boleh dirilis.
Model pertama yang akan diperkenalka di EICMA Milan kemungkinan adalah G310GS. Ini adalah motor adventure BMW Motorrad yang dijual dengan harga terjangkau.
Motor tersebut mengambil basis dari motor sport naked BMW G310R yang sudah diperkenalkan sebelumnya. Motor dikembangkan bersama TVS dan diproduksi di pabrik TVS di Hosur, India.
Model keda yang diluncurkan di EICMA kemungkinan adalah Urban GS. Motor ini merupakan motor versi produksi dari Lac Rose Concept.
Motor ketiga adalah versi penyegaran dari R1200GS. Motor itu akan memenuhi standar emisi Euro 4. Ada juga beberapa pembaruan seperti perubahan sasis.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar